Senin, 14 November 2011

"MISKIN"

Orang miskin yang jujur, lebih mulia daripada orang yang kaya karena mencuri.

Karena, kemuliaan adalah awal terbaik bagi perjalanan naik menuju 
semua kekayaan.

Hukum mengenai kebaikan dan keburukan telah ditetapkan.

Maka janganlah kita menggunakan kehidupan untuk mencoba-coba 
keburukan, yang pasti merendahkan martabat dan menghinakan derajat.


Hanya kebaikan yang membaikkan.




"LETIH"

Engkau yang letih mengejar keberhasilan, renungkanlah ini ...

Sesungguhnya tugas utamamu bukanlah untuk menemukan kualitas-kualitas hebat yang akan memberhasilkanmu, tapi mengenali sifat-sifatmu yang mencegahmu dari keberhasilan.

Bukankah engkau sesungguhnya sudah tahu, bahwa engkaulah pembatal utama dari semua rencana baikmu?

Maka,

Ikhlaskanlah dirimu melakukan yang sudah kau ketahui harus kau lakukan.